Konitanjabtimur.com, Tanjabtim – Dalam rangka meningkatkan semangat olahraga dan kebersamaan, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Tanjung Jabung Timur Rustam yang didampingi Sekretaris KONI, Tian dan Kabid Humas KONI Gunawan menghadiri sekaligus membuka secara resmi Open Turnamen Karang Taruna Cup Season 3 di Desa Rantau Rasau Kecamatan Berbak, senin sore (20/10/2025).

Turnamen Kades Cup dan Karang Taruna 3 Desa Rantau Rasau ini diharapkan dapat menjadi ajang untuk mencari bibit-bibit atlet muda berbakat di Desa Rantau Rasau tersebut diikuti oleh 20 tim dari 4 Dusun ada di Desa Rantau Rasau kecamatan Berbak, dengan tujuan untuk meningkatkan prestasi olahraga dan mempererat silaturahmi antarwarga.
Ketua KONI Tanjung Jabung Timur menyampaikan apresiasi dan dukungannya terhadap pelaksanaan turnamen ini, serta berharap agar para peserta dapat menampilkan sportifitas dan kemampuan terbaikny

Menurut Rustam, KONI Tanjung Jabung Timur berencana untuk terus mendukung kegiatan olahraga di tingkat daerah, termasuk pembinaan atlet muda dan pengembangan infrastruktur olahraga. Dengan adanya turnamen seperti Karang Taruna Cup, diharapkan dapat memunculkan atlet-atlet berbakat yang dapat membawa nama daerah ke tingkat provinsi bahkan nasional
“ Semoga akan ada turnamen voli cup tingkat Kecamatan sehingga terlihat atlet-atlet muda yang berprestasi disetiap Desa di Kecamatan Berbak.”pungkas nya. (Humas)

